Profil Direksi

Mohamad Cahyono, ST - Direktur PERUMDAM Motanang Kabupaten Buol

Mohamad Cahyono, lahir di Sukoharjo, Jawa Tengah pada 18 Maret 1972, menyelesaikan studi Sarjana Teknik Arsitektur di Universitas Samratulangi, Manado, Sulawesi Utara, pada tahun 2006. Kariernya dimulai sebagai konsultan individu di bidang Air Minum dan SPALD di Toli-Toli, Sulawesi Tengah. Pada tahun 2022, beliau diangkat sebagai Direktur PERUMDAM Motanang di Kabupaten Buol, posisi yang ia pegang hingga saat ini.

 

Usman Butudoka - Kabag Teknik PERUMDAM Motanang Kabupaten Buol

Usman Butudoka, lahir di Buol, Sulawesi Tengah, pada 5 Juni 1977, menyelesaikan pendidikan di SMU 2 Toli-Toli pada tahun 1997. Memulai karier sebagai staf penagihan pada tahun 2008–2009, kemudian berlanjut sebagai staf di Seksi Perencanaan dari tahun 2009 hingga 2013. Pada tahun 2013, ia diangkat sebagai Kepala Sub Bagian Pemasaran dan Pembinaan Pelanggan hingga 2015. Selanjutnya, ia menjabat sebagai Kepala Sub Bagian Perencanaan dari tahun 2021 hingga 2023, kemudian dipercaya sebagai Plt. Kepala Sub Bagian Transmisi dan Distribusi pada tahun 2023–2024. Saat ini, Usman menjabat sebagai Kepala Bagian Teknik sejak tahun 2024.

 

Meilisa, S.IP - Kabag Administrasi dan Keuangan PERUMDAM Motanang Kabupaten Buol

Meilisa, lahir di Makassar, Sulawesi Selatan, pada 13 Maret 1982, menyelesaikan pendidikan Sarjana Ilmu Pemerintahan di Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIPOL) Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah. Kariernya dimulai sebagai Kepala Bagian Administrasi Keuangan pada tahun 2017–2018, kemudian diamanahkan sebagai Kepala Bagian Teknik pada tahun 2018–2020. Saat ini, sejak tahun 2023, Meilisa kembali menjabat sebagai Kepala Bagian Administrasi dan Keuangan.